Gaet Tom Cruise, NASA Garap Film di Luar Angkasa
jpnn.com, JAKARTA - National Aeronautics and Space Administration (NASA) menggandeng aktor Tom Cruise dalam proyek film yang berlatar belakang luar angkasa.
Menariknya, Tom Cruise akan diajak ke luar angka dan tinggal di International Space Station (ISS) selama proses syuting berlangsung.
Administrator NASA Jim Bridenstine mengunggah cuitan di Twitter yang menyebutkan tentang kerja sama tersebut, seperti dilaporkan laman Ubergismo, Kamis (7/5).
Tom Cruise dipastikan akan bisa menjadi aktor pertama yang mengikuti perjalanan ke luar angkasa.
“Kami membutuhkan media populer untuk menginspirasi generasi baru insinyur dan ilmuwan untuk membuat rencana ambisius NASA menjadi kenyataan,” kata Jim Bridenstine.
Kabar terbaru mengatakan, judul film yang diinisiasi NASA dan Tom Cruise sedang dalam pembahasan. Para penggemar tema luar angkasa tentu sangat menantikan garapan dua pihak tersebut.
Wisata antariksa memang digadang teralisasi pada masa depan. Jadi, tidak berlebihan untuk berpikir bahwa syuting film di luar angkasa bisa menjadi suastu yang akhirnya akan menjadi nilai jual tersendiri. (mg9/jpnn)
NASA menggandeng aktor Tom Cruise untuk proyek film yang dilakukan di luar angkasa.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Dunia Hari Ini: Sampel Asteroid Berusia Miliaran Tahun Sudah Sampai di Bumi
- Australia Bermitra dengan NASA Melatih Astronaut Aborigin Pertama
- Dunia Hari Ini: Badan Antariksa NASA Umumkan Kru Baru Untuk Misi Ke Bulan
- Arab Saudi Bakal Kirim Astronaut Muslimah, Silakan Simak Foto & Profilnya
- Ada Batu di Mars yang Membentuk Wajah Beruang, Ini Penjelasannya
- Amerika Puas dengan Layanan, Jepang Akhirnya Bisa Kirim Astronaut ke Gateway