Gagal jadi Juara Grup, Madrid Ogah Jumpa Nyonya Tua

Gagal jadi Juara Grup, Madrid Ogah Jumpa Nyonya Tua
Zinedine Zidane (kanan). Foto: marca

jpnn.com - MADRID - Real Madrid hanya mendulang hasil imbang 2-2 saat menjamu Borussia Dortmund dalam laga pemungkas Grup F Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (8/12) dini hari WIB.

Hasil ini membuat sang juara bertahan Liga Champions itu harus puas finis sebagai runner up grup di bawah Dortmund.

Nah, di 16 Besar yang undiannya akan digelar Senin (12/12) nanti, Madrid akan jumpa dengan juara dari grup lain. Bisa Juventus, Arsenal, Napoli, Leicester atau Monaco.

Di antara lima klub tersebut, entrenador Madrid Zinedine Zidane mengaku belum mau bertemu dini dengan Si Nyonya Tua Juventus, klub yang sempat dia bela saat masih aktif sebagai pemain.

"Itu akan sulit (jika jumpa Juve). Saya belum mau Juventus untuk beberapa alasan," katanya seperti dilansir dari Marca.

Namun bukan berarti Zidane takut andai memang takdir mempertemukan Madrid dengan Juve.

"Kita akan tahu siapa yang kami hadapi nanti. Tidak ada yang bisa saya lakukan untuk menentukan undian," tandas Zidane. (adk/jpnn)


Berita Selanjutnya:
Hari Apes Macan Kemayoran

MADRID - Real Madrid hanya mendulang hasil imbang 2-2 saat menjamu Borussia Dortmund dalam laga pemungkas Grup F Liga Champions di Santiago Bernabeu,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News