Gagal Jantung, Gelandang Livorno Tewas di Lapangan
Minggu, 15 April 2012 – 10:18 WIB

Gagal Jantung, Gelandang Livorno Tewas di Lapangan
ROMA - Kabar duka dari lapangan hijau kembali terulang. Gelandang Livorno, Piermario Morosini, meninggal dunia setelah mendapatkan serangan jantung di lapangan, Sabtu (14/4) waktu setempat atau Minggu (15/4) dini hari WIB. Dari rekaman pertandingan diketahui bahwa pemain 25 tahun itu mulai sempoyongan di lapangan saat Livorno telah unggul 2-0. Dalam laga yang tengah berlangsung itu Morosini sempat berusaha bangun namun terjatuh dan tak sadarkan diri. Tim medis yang melihat peristiwa itu langsung memberikan pertolongan pertama. Namun sayang, malaikat lebih dulu membawanya pergi sebelum tiba di rumah sakit.
Kala itu Morosini tengah membela klubnya dalam laga Serie B Italia melawan Pescara. Dokter yang memberikan perawatan di lapangan menyebut pemain asli Italia itu meninggal setelah mengalami gagal jantung.
Baca Juga:
"Kami telah melakukan semua yang mungkin dilakukan, tapi tidak ada reaksi," ujar Dokter Leonardo Paloscia dari Unit Cardiologi, Rumah Sakit Civile Santo Spirito, seperti dikutip SkySport, Sabtu (14/ 4).
Baca Juga:
ROMA - Kabar duka dari lapangan hijau kembali terulang. Gelandang Livorno, Piermario Morosini, meninggal dunia setelah mendapatkan serangan jantung
BERITA TERKAIT
- Liga Italia: AC Milan Tekuk Venezia 2-0
- British School Jakarta dan SDN Buaran 01 Sabet Juara MilkLife Soccer Challenge-Tangerang 2025
- Persija Vs Semen Padang: Kerbau Mengamuk, Macan pun Remuk
- Hasil MotoGP Spanyol Mengharukan, 5 Pembalap Jadi Korban
- Hasil MotoGP Spanyol 2025: Alex Marquez Pecah Telur, Marc Marquez Terlempar
- Pembalap Muda Astra Honda Sapu Bersih Podium ARRC Buriram 2025