Gagal ke Final Piala AFF 2020, Pelatih Timnas Vietnam Termenung, Diam Tanpa Kata
jpnn.com, JAKARTA - Vietnam gagal mempertahankan gelar juara Piala AFF seusai langkahnya dihentikan Thailand.
Bertanding pada semifinal kedua di National Stadium, Minggu (26/12) malam WIB, Vietnam yang memburu kemenangan untuk mengejar ketertinggalan 0-2 hanya bermain imbang 0-0 melawan Thailand.
Menilik hasil itu, anak asuhan Park Hang-seo harus mengubur mimpinya melaju ke babak final Piala AFF 2020.
Meski gagal melaju ke babak final, pelatih asal Korea Selatan itu memberikan apresiasi kepada anak didiknya.
"Kami tidak bisa berkata apa-apa. Sayang sekali kami tidak bisa melaju ke babak final," ungkap Park Hang-seo dilansir dari Zing News.
Pada pertandingan ini, sejak menit awal Que Ngoc Hai dan kolega menyerang pertahanan Thailand untuk memburu gol.
Sayang gol yang dinanti tidak kunjung datang hingga akhirnya laga berakhir imbang 0-0.
Park Hang-seo mengaku bahwa dirinya telah mengeluarkan strategi yang terbaik untuk membawa timnya menang.
Timnas Vietnam gagal mempertahankan gelar juara Piala AFF 2020 seusai langkahnya dihentikan Thailand.
- Head to Head Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam, Siapa Lebih Unggul?
- Kapan Final Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam?
- Ekspor Perdana Omoda 5 Setir Kiri ke Vietnam via Cikarang Dry Port
- Ekspansi Pasar Global, Chery Ekspor Omoda 5 Buatan Bekasi ke Vietnam
- Vietnam Dilanda Topan Yagi, Bagaimana Kondisi WNI di Sana?
- Dunia Hari Ini: Topan Yagi Menghantam Vietnam, Lebih dari 20 Orang Tewas