Gagal Penuhi Target, Manajer Bulutangkis Indonesia tak Kecewa

Gagal Penuhi Target, Manajer Bulutangkis Indonesia tak Kecewa
Gagal Penuhi Target, Manajer Bulutangkis Indonesia tak Kecewa

TAIWAN- Tim bulutangkis beregu Indonesia gagal memenuhi target pada Kejuaraan Junior Asia 2014. Ditarget melaju ke semifinal, pasukan Merah Putih hanya bisa bertahan hingga babak perempat final.

Itu terjadi setelah Indonesia dipaksa mengakui ketangguhan Korea Selatan dengan agregat 1-3 pada babak delapan besar yang dilangsungkan di Taipei Gymnasium, Selasa (18/2) kemarin.

Meski begitu, Indonesia tak kecewa dengan torehan tersebut. Padahal, hasil itu merupakan penurunan dibandingkan even serupa tahun lalu. Saat itu, tim beregu sukses melaju ke semifinal di Sabah, Malaysia.

"Dengan materi pemain yang ada, saya tidak kecewa dengan hasil ini. Korea memang tidak sekuat tahun lalu. Tetapi Indonesia juga sama saja. Tahun lalu materi pemainnya lebih bagus," ungkap Lius Pongoh, manajer Indonesia di laman PBSI, Rabu (19/2).

TAIWAN- Tim bulutangkis beregu Indonesia gagal memenuhi target pada Kejuaraan Junior Asia 2014. Ditarget melaju ke semifinal, pasukan Merah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News