Gagal Sabet Pole, Marquez Sedih dan Gembira

jpnn.com - VALENCIA - Ambisi Marc Marquez merebut pole position balapan MotoGP seri Valencia gagal total. Itu terjadi setelah pembalap Repsol Honda tersebut terjungkal jelang berakhirnya sesi kualifikasi.
Padahal, Marquez sempat tampil trengginas ketika sukses menyapu bersih sesi latihan bebas. Gara-gara insiden itu, Marquez harus rela memulai balapa dari posisi kelima.
“Di satu sisi, saya senang karena kami memiliki kecepatan yang bagus. Namun, di sisi lain, saya kecewa karena membuat kesalahan di sesi kualifikasi,” terang Marquez di laman Crash, Minggu (9/11).
Marquez mengakui, insiden itu terjadi akibat kesalahannya dalam pengereman. Karena itu, pembalap berjuluk Baby Alien tersebut tak sungkan meminta maaf pada seluruh elemen tim Repsol Honda.
“Anda akan belajar dari hal-hal seperti ini. Saya akan bersiap membalap di balapan resmi dan menikmatinya. Sebab, saya sudah siap untuk bersaing merebut kemenangan,” tegas Marquez. (jos/jpnn)
VALENCIA - Ambisi Marc Marquez merebut pole position balapan MotoGP seri Valencia gagal total. Itu terjadi setelah pembalap Repsol Honda tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Bantah Rumor Mundur dari Final Piala Raja Melawan Barcelona
- 3 Tuan Rumah Keok di Pekan ke-30 Liga 1, Persib Waspada
- Hasil Practice MotoGP Spanyol: Alex Marquez Memang Gila
- Bawa Dewa United Menang Lawan Satya Wacana, Gelvis Solano Ukir Rekor Baru di IBL
- PSBS Biak Siapkan 'Senjata Khusus' untuk Melawan Barito Putera
- Rehan/Gloria Mencoba Memahami Karakteristik Arena Pertandingan Sudirman Cup 2025