Gagal Selamatkan Muka Inggris, Pellegrini Salahkan Aguero
jpnn.com - BARCELONA- Manchester City gagal menyelamatkan muka Inggris di Liga Champions musim ini. Itu terjadi setelah City disingkirkan Barcelona dengan agregat 1-3 pada babak 16 besar.
City sebenarnya memiliki harapan ketika mendapat penalty pada leg kedua di Nou Camp, Kamis (19/3) dini hari WIB. Sayangnya, Sergio Aguero yang diplot sebagai algojo gagal menjalankan tugasnya.
“Kami perlu mencetak dua gol dan berpikir hal itu akan terjadi saat kami mendapat penalty. Itu adalah momen sangat penting karena masih ada 15 menit tersisa,” terang pelatih City, Manuel Pellegrini di laman BBC.
Pellegrini menambahkan, City mampu bermain bagus di babak kedua. Sayangnya, para pemain tim berjuluk The Citizens itu tak bisa memaksimalkan sederet peluang yang dihasilkan.
“Kami kalah melawan tim yang lebih baik. Tak perlu diragukan lagi. Messi sangat sulit untuk dihentikan. Mungkin kami tak bermain bagus di babak pertama. Namun, kami berkembang pada paruh kedua,” tegas Pellegrini. (jos/jpnn)
BARCELONA- Manchester City gagal menyelamatkan muka Inggris di Liga Champions musim ini. Itu terjadi setelah City disingkirkan Barcelona dengan agregat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa