Gagal Lolos Seleksi Timnas Indonesia U-22, Beni Oktovianto Tak Kecewa
jpnn.com, SURABAYA - Winger lincah milik Persiba, Beni Oktovianto memastikan hari ini (15/2) sudah kembali ke Balikpapan setelah dipastikan tersisih dari seleksi Timnas U-22 Indonesia untuk Piala AFF U-22 di Kamboja.
“Iya, besok (hari ini) saya sudah kembali ke Persiba. Kalau latihan sore, mungkin saya sudah bisa langsung bergabung,” kata Beni melalui telepon selulernya, Kamis (14/2).
Meski tersisih dari seleksi, Beni mengaku, tak kecewa. Sebab, selama menjalani pemusatan latihan di bawah arahan coach Indra Sjafri banyak ilmu yang mampu dia serap.
Bahkan, diakui pemain kelahiran Pontianak ini, kegagalan menembus Timnas U-22 jadi motivasi untuk tampil lebih bagus lagi bersama Beruang Madu.
“Artinya, saya harus kerja lebih keras agar ke depan bisa menembus timnas,” kata Beni optimistis.
Kala menjalani seleksi, Beni sempat dua kali diturunkan Indra Sjafri saat uji coba melawan Bhayangkara FC dan Madura United. “Tidak masalah, mungkin memang belum rezeki saya di timnas,” jelasa Beni.
Di posisi winger, Beni kalah bersaing sejumlah nama yang memang sudah jadi langganan timnas, seperti Witan Sulaeman, Osvaldo Haay, dan Billy Keraf. Tersisih dari timnas, Beni mengaku, memilih refreshing di Surabaya, sebelum kembali berlatih bersama skuat Persiba.
Musim lalu, Beni memang tampil mengesankan bersama Persiba. Total sembilan gol berhasil dia cetak. Torehan gol Beni hanya kalah dari Rosi Noprihanis yang mengoleksi sepuluh gol.
Winger lincah milik Persiba, Beni Oktovianto memastikan hari ini (15/2) sudah kembali ke Balikpapan setelah dipastikan tersisih dari seleksi Timnas U-22 Indonesia untuk Piala AFF U-22 di Kamboja.
- Rahmad Mas'ud Mendukung Kebangkitan Persiba FC dan Persiba Balikpapan di Liga 3
- Kalteng Putra vs Persiba: Tuan Rumah Usung Misi Keluar dari Zona Degradasi
- Pesta Gol di Markas Persiba, PSBS Susul Persela ke 12 Besar Liga 2
- PSBS Biak Punya Modal Berharga Menjelang Tandang ke Markas Persiba
- Liga 2 2023/2024 Hari Pertama: Persiba Bernasib Buruk, Duo Jatim Menang
- Mau Ikut Menyambut Kedatangan Timnas Indonesia U-22 di Bandara? Ini Jadwalnya