Gagas Unas Tanpa Pengawas
Minggu, 23 September 2012 – 04:34 WIB
PATI - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus menawarkan formula baru menyongsong ujian nasional (unas) 2013. Setelah memastikan unas tahun depan terdiri atas 20 variasi soal di setiap ruang ujian, Kemendikbud kini menggulirkan gagasan unas tanpa pengawas ruang ujian. Mantan rektor ITS itu mengatakan, Kemendikbud sekarang menantang seluruh bupati atau wali kota untuk mendeklarikan unas jujur dan siap tanpa pengawasan. "Kalau ada kepala daerah atau kepala sekolah ragu ikut deklarasi, jangan-jangan ada apa-apa. Wong diajak jujur kok ragu," urai dia.
Selama ini pengawasan unas lumayan ribet. Bahkan melibatkan aparat TNI dan Polri. Menurut Mendikbud Mohammad Nuh, pengawasan yang ribet itu dampak dari tudingan bahwa unas penuh kecurangan. Karena itu, Nuh meminta supaya kejujuran ditegakkan.
Baca Juga:
"Jika sudah jujur, silahkan menjalankan unas tanpa pengawas ruang ujian. Ngawasinya dari jauh saja," kata Nuh saat mengunjungi pembangunan SMK Cordova Margomulyo, di Kabupaten Pati, Sabtu (22/9).
Baca Juga:
PATI - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus menawarkan formula baru menyongsong ujian nasional (unas) 2013. Setelah memastikan
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Pesan Prabowo soal Kurikulum Merdeka, Alon-Alon
- Mendikdasmen: Coding dan Artificial Intelligence Mulai Diajarkan pada Tahun Ajaran Baru
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert