Gajah Afrika Bisa Bedakan Bahasa dan Suara Manusia

jpnn.com - Gajah bisa dikatakan sebagai binatang yang pintar. Berdasarkan hasil penelitian terbaru, Gajah Afrika ternyata bisa membedakan bahasa dan suara manusia di alam liar.
Seperti dilaporkan Akademi Sains Nasional Amerika Serikat (PNAS), kemampuan gajah tersebut dilakukan di Taman Nasional Amboseli, Kenya. Untuk membuktikan kemampuan Gajah Afrika, ilmuwan memutar rekaman suara manusia.
Ada dua rekaman suara yang diperdengarkan. Pertama, ilmuwan memperdengarkan rekaman suara suku Maasai. Lalu, limuwan juga memutar suara suku Kamba di tengah kawanan gajah.
Kalimat yang diperdengarkannya pun sama, yakni "Lihat, lihat di sana ada sekelompok gajah datang."
Hasilnya berbeda. Saat gajah mendengar rekaman suara Maasai, gajah terlihat berkumpul dan memanfaatkan belalai mereka untuk mengendus bau. Sementara saat mendengar rekaman suara suku Kamba, kawanan gajah itu terlihat santai.
Setelah diteliti lebih jauh, selama ini kawanan gajah itu memang lebih bersahabat dengan Suku Kamba. Sedangkan Suku Maasai sering terlibat pertempuran dengan kawanan gajah. (abu/jpnn)
Gajah bisa dikatakan sebagai binatang yang pintar. Berdasarkan hasil penelitian terbaru, Gajah Afrika ternyata bisa membedakan bahasa dan suara manusia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza