Gajah Afrika Bisa Bedakan Bahasa dan Suara Manusia
jpnn.com - Gajah bisa dikatakan sebagai binatang yang pintar. Berdasarkan hasil penelitian terbaru, Gajah Afrika ternyata bisa membedakan bahasa dan suara manusia di alam liar.
Seperti dilaporkan Akademi Sains Nasional Amerika Serikat (PNAS), kemampuan gajah tersebut dilakukan di Taman Nasional Amboseli, Kenya. Untuk membuktikan kemampuan Gajah Afrika, ilmuwan memutar rekaman suara manusia.
Ada dua rekaman suara yang diperdengarkan. Pertama, ilmuwan memperdengarkan rekaman suara suku Maasai. Lalu, limuwan juga memutar suara suku Kamba di tengah kawanan gajah.
Kalimat yang diperdengarkannya pun sama, yakni "Lihat, lihat di sana ada sekelompok gajah datang."
Hasilnya berbeda. Saat gajah mendengar rekaman suara Maasai, gajah terlihat berkumpul dan memanfaatkan belalai mereka untuk mengendus bau. Sementara saat mendengar rekaman suara suku Kamba, kawanan gajah itu terlihat santai.
Setelah diteliti lebih jauh, selama ini kawanan gajah itu memang lebih bersahabat dengan Suku Kamba. Sedangkan Suku Maasai sering terlibat pertempuran dengan kawanan gajah. (abu/jpnn)
Gajah bisa dikatakan sebagai binatang yang pintar. Berdasarkan hasil penelitian terbaru, Gajah Afrika ternyata bisa membedakan bahasa dan suara manusia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ukraina & Suriah Perkuat Hubungan Diplomasi Kemanusiaan di Tengah Invasi Rusia
- Gencatan Senjata Tak Berpengaruh, Tentara Israel Tetap Lakukan Pelanggaran di Lebanon
- Arab Saudi Janjikan Pelayanan Kelas Dunia untuk Jemaah Haji & Umrah
- Korsel Diguncang Skandal Politik, Korut Pamer Rudal Hipersonik
- Jerman dan Amerika Diguncang Aksi Teror, Prancis Panik
- Iran Izinkan Anak 14 Tahun Jalani Operasi Plastik demi Kecantikan