Gajah Ditemukan Mati, BKSDA Belum Tahu Penyebabnya
jpnn.com, MEULABOH - Seekor gajah liar ditemukan mati di kawasan Kecamatan Teunom Kabupaten Aceh Jaya, Aceh.
Gajah liar yang ditemukan mati tersebut sebelumnya dilaporkan oleh petugas Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) di Kabupaten Aceh Jaya.
“Saat ini tim masih bergerak ke lokasi, benar ada seekor gajah liar yang ditemukan mati oleh warga,” kata Kepala Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Provinsi Aceh Agus Arianto, Jumat (5/3).
BKSDA Aceh kemudian membentuk tim guna melakukan pengecekan langsung ke Kabupaten Aceh Jaya, untuk memastikan penyebab kematian gajah tersebut.
Di dalam tim tersebut, kata Agus Arianto, juga terdapat tim dokter guna melakukan autopsi terkait kematian gajah.
Selain melakukan pemeriksaan guna memastikan penyebab kematian gajah, pihaknya juga memastikan akan melaporkan kasus tersebut kepada kepolisian di Aceh Jaya.
“Jadi, kami pastikan gajah yang mati ini adalah gajah liar, bukan gajah yang selama ini berada di unit konservasi di Aceh Jaya,” kata Agus Arianto. (antara/jpnn)
Gajah liar yang ditemukan mati tersebut sebelumnya dilaporkan oleh petugas Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) di Kabupaten Aceh Jaya.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Pengakuan Imigran Rohingya: Bayar Rp 32 Juta untuk Naik Kapal ke Indonesia
- Imigran Rohingya Mendarat Lagi di Aceh, Jumlahnya 93 Orang
- Temui Pj Gubernur, Aliansi Buruh Menyuarakan UMP Aceh 2025 Naik jadi Rp 4 juta Per Bulan
- UMKM Binaan BSI Tembus Pasar Global, Dapat Order Puluhan Ton
- Pembakar Alat Berat Perusahaan Sawit di Nagan Raya Ditangkap, Pelaku Ternyata Mantan Sekuriti
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Mahasiswa Bernama Dhiyaul