Gajah Sumatera Ditemukan Mati di Perkebunan Warga, BKSDA Bilang Begini
jpnn.com, BANDA ACEH - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh menyelidiki kasus kematian gajah sumatera di perkebunan masyarakat di Kecamatan Mila, Kabupaten Pidie. Tetapi, tim dokter untuk memeriksa
Kepala BKSDA Aceh, Agus Arianto di Banda Aceh, Rabu, mengatakan, penyebab kematian gajah belum bisa dipastikan karena harus menunggu hasil pemeriksaan tim medis.
"Tim dokter BKSDA sudah diturunkan ke lokasi. Informasi kematian gajah kami terima pada Rabu, (9/9) sekitar pukul 11-an. Kapan gajah tersebut mati dan apa penyebabnya, kami masih menunggu pemeriksaan tim media," kata Agus Arianto.
Sebelumnya, seekor gajah sumatra berkelamin jantan tersebut ditemukan mati di perkebunan warga di Gampong Tuha Lala, Kecamatan Mila, Kabupaten Pidie.
Agus Arianto menyebutkan dari informasi diterima berdasarkan tampil fisik gajah, ada luka di kaki kanan. Namun, luka tersebut belum bisa disimpulkan menjadi penyebab kematian satwa dilindungi tersebut.
"Untuk memastikan penyebab kematian gajah apakah diracun atau faktor lainnya harus dilakukan pemeriksaan tim medis. Tim dokter sudah diberangkatkan ke lokasi temuan gajah mati tersebut," kata Agus Arianto.
Sebelumnya, Agus Arianto menegaskan gajah sumatra merupakan satwa liar yang dilindungi. Berdasarkan data organisasi konservasi alam dunia, IUCN, gajah sumatra hanya ditemukan di Pulau Sumatra.
Satwa tersebut masik spesies terancam kritis dan berisiko tinggi untuk punah di alam liar. Oleh karena itu, BKSDA Aceh mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga kelestarian alam khususnya satwa liar gajah sumatra dengan cara tidak merusak hutan yang merupakan habitatnya.
Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh menurunkan tim dokter untuk memeriksa kematian gajah sumatera di perkebunan masyarakat di Kecamatan Mila, Kabupaten Pidie.
- Debat Kandidat Pilgub Aceh Ricuh, Ini yang Terjadi
- Santri Diajak Proaktif Melawan Judi Online Lewat Kampanye di Digital
- Pengakuan Imigran Rohingya: Bayar Rp 32 Juta untuk Naik Kapal ke Indonesia
- Imigran Rohingya Mendarat Lagi di Aceh, Jumlahnya 93 Orang
- Temui Pj Gubernur, Aliansi Buruh Menyuarakan UMP Aceh 2025 Naik jadi Rp 4 juta Per Bulan
- UMKM Binaan BSI Tembus Pasar Global, Dapat Order Puluhan Ton