Gaji Guru Disikat Garong
Diikuti dari Bank, Ban Mobil Digembosi
Selasa, 12 Oktober 2010 – 09:32 WIB
BALIKPAPAN -- Uang gaji guru SMK Duta Bangsa KM 39 Samboja, raib digondol garong, Senin (11/10) siang kemarin. Uang senilai Rp 50 juta tersebut digasak penjahat dari dalam mobil milik Kepala Sekolah SMK Duta Bangsa Hamdani yang baru saja diambil dari bank. Nah, disinilah malapetaka itu terjadi. Saat korban tengah berada di bengkel, pelaku langsung beraksi. Tanpa diketahui korban, pelaku yang diduga berjumlah dua orang itu langsung menyikat tas kulit berisi uang dan sejumlah buku tabungan serta stempel penting milik sekolah yang ditaruh di jok mobil depan. Pelaku lalu kabur menggunakan sepeda motor.”Uang itu saya taruh di atas jok, saya sama sekali ndak sadar,” terang Hamdani saat diwawancarai Post Metro.
Pencurian ini terjadi saat korban tengah menambal ban di salah satu bengkel di kawasan Jl Soekarno Hatta KM 1,5, Balikpapan Utara. Kasus ini kini telah ditangani kepolisian Polsek Balikpapan Utara.
Baca Juga:
Siang itu sekira pukul 13.30 Wita, Hamdani (56) menarik uang tunai senilai Rp 50 juta di Bank Kaltim kawasan Gunung Sari, Balikpapan Tengah sebagai keperluan pembayaran gaji guru pengajar. Dengan menggunakan mobil, usai melakukan proses penarikan Hamdani bergegas pulang. Saat melintas di kawasan Jl Soekarno Hatta, Hamdani dikagetkan sebab ban mobilnya tiba-tiba gembos. Hamdani pun turun lalu menepi di salah satu bengkel.
Baca Juga:
BALIKPAPAN -- Uang gaji guru SMK Duta Bangsa KM 39 Samboja, raib digondol garong, Senin (11/10) siang kemarin. Uang senilai Rp 50 juta tersebut
BERITA TERKAIT
- Polisi Gerebek Lokasi Pembuatan Senpi Rakitan di Lampung Tengah, Tangkap 1 Tersangka
- Kodam Udayana Dicatut Penipu, Begini Kasusnya
- Tenaga Honorer Korupsi Dana Desa, Kerugian Negara Mencapai Rp 433 Juta
- Brigjen Pol Faizal Rahmadani: Kejar, Tangkap Aske Mabel Hidup atau Mati
- 2 Tahun Berlalu, Kematian Iwan Boedi Masih Misteri, Polisi: Tantangan Berat
- Aipda Robig Didampingi 7 Kuasa Hukum, Ada Kata Kasihan Keluarga Korban dan Pelaku