Gaji Guru Honorer Rp 11 Ribu per Jam, Itu pun...
jpnn.com - HUMBAHAS – Nasib guru honorer secara umum masih memprihatinkan. Seperti di SMK Negeri 1 Dolokanggul, jasa guru honorer di sana digaji per jam Rp 11 ribu, sedangkan SMA Negeri 1 Dolokanggul sebesar Rp 25 ribu per jam.
”Sesuai APBD kita tertampung Rp 56 juta mencakup jasa tenaga honorer, seperti jaga malam, siang, tata usaha dan guru honorer. Kita hanya bisa berikan gaji honorer Rp 11 ribu per jam,” kata Viktor Silalahi, Bendahara SMK Negeri 1 Doloksanggul, seperti diberitakan Metro Siantar (Grup JPNN).
Beda halnya, di SMA Negeri 1 Doloksanggul. Kepala SMA Negeri 1 Kasmin Simbolon mengaku, pihaknya membayar jasa guru honorernya per jam Rp 25 ribu.
“Itu, sesuai aturan dari APBD,” katanya yang dihubungi melalui telepon seluler.
Gaji sebesar itu pun, hanya dihitung untuk jam mengajar di minggu pertama setiap bulannya. Sedang untuk tiga minggu ke depannya dihitung nol rupiah alias gratis. (cr-01/sam/jpnn)
HUMBAHAS – Nasib guru honorer secara umum masih memprihatinkan. Seperti di SMK Negeri 1 Dolokanggul, jasa guru honorer di sana digaji per jam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI
- SANF Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia
- Keren, Siswa Mentari Intercultural School Jakarta Boyong Emas dari Malaysia
- Dibilang Abal-Abal, UIPM Justru Pelopor Kampus Virtual Menggunakan Second Life