Gaji ke – 13 PNS Segera Cair, Lengkap dengan Tunjangan

Gaji ke – 13 PNS Segera Cair, Lengkap dengan Tunjangan
Gaji ke- 13 PNS untuk kebutuhan sekolah anak. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Dia menyampaikan, sesuai dengan aturan besaran gaji ke-13 sama dengan satu bulan gaji. Meliputi, gaji pokok, tunjangan keluarga dan tunjangan jabatan atau tunjangan umum. "Anggaran yang kami alokasikan Rp17,1 miliar," ucapnya.

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati memastikan bahwa pencairan gaji ke-13 direalisasikan pada bulan Juli. “Nanti pembayarannya bersamaan dengan gaji (reguler), 1 Juli,” terangnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, (13/6).

BACA JUGA: Titi Bilang Honorer K2 yang Diterima jadi PPPK Statusnya Belum Jelas

Perempuan yang akrab disapa Ani itu menuturkan, gaji ke-13 memang biasa dicairkan pada pertengahan tahun dan bersamaan dengan tahun pelajaran baru bagi siswa sekolah. Harapannya, dana tersebut bisa membantu keuangan ASN, khususnya yang memiliki anak usia sekolah. (ris/by/ran)

 


Gaji ke – 13 PNS akan dicairkan pada 1 Juli 2019, lengkap dengan tunjangan keluarga dan tunjangan jabatan.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News