Gaji Pemain Telat, Latihan Ngadat
Minggu, 22 Januari 2012 – 07:07 WIB

Para Persema mogok di mess. Foto: Yoyon Suryono/Radar Malang
MALANG - Keinginan manajemen Persema agar timnya bisa meraih poin maksimal saat menjamu PSMS Medan Senin besok (23/1) terganjal. Sejak kemarin (21/1), semua pemain Laskar Ken Arok - julukan Persema - justru mogok latihan.
Padahal, sesuai agenda, seharusnya kemarin mereka mengikuti latihan pagi dan sore. Latihan pagi digelar di Lapangan Abdulrachman Saleh pada pukul 08.00 hingga pukul 10.00. Sedangkan latihan malam digelar di Stadion Gajayana pada pukul 19.00 sampai 20.00.
Tanda-anda pemain akan mogok latihan terlihat sejak pagi. Semua pemain sudah berkumpul di mes Persema Jalan Mojopahit mulai pukul 07.00. Namun, mereka hanya duduk-duduk di sekitar mes. Mereka enggan naik ke dalam bus yang akan mengantarkan mereka ke Lapangan Abdulrahman Saleh di Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.
Mereka mogok latihan karena gaji Januari yang seharusnya diterima pada tanggal 15 lalu hingga kini masih belum cair. Aksi mogok itu terus berlanjut sampai malam hari. Jadwal latihan malam di Stadion Gajayana urung dilakukan.
MALANG - Keinginan manajemen Persema agar timnya bisa meraih poin maksimal saat menjamu PSMS Medan Senin besok (23/1) terganjal. Sejak kemarin (21/1),
BERITA TERKAIT
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Kabar Buruk Menghampiri Atletico Madrid Menjelang Jumpa Real Madrid
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?
- Jadwal All England 2025: Sabar/Reza Jumpa Lawan Berat. Menanti Tuah Hendra Setiawan