Gaji Pertama CPNS Baru Hanya 80 Persen dari Gapok

jpnn.com, GRESIK - Calon-calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Gresik, Jatim tidak bisa serta-merta bekerja. Mental masing-masing harus dibina dulu.
Wakil bupati, Kapolres, Dandim, dan kepala kejaksaan bakal menggembleng mereka selama sepekan. Gaji pertama baru 80 persen.
BACA JUGA : CPNS Peserta Paramiliter Kompak Memikul Senjata
Ada 446 CPNS yang diterima Pemkab Gresik dalam rekrutmen Desember 2018. Wakil Bupati (Wabup) Moh. Qosim membekali mental mereka sebagai pelayan masyarakat. Melayani harus baik. CPNS juga harus kreatif. Mampu berinovasi agar Gresik semakin maju.
"Apalagi CPNS baru ini masih muda-muda," tutur Qosim di halaman kantor bupati Gresik.
BACA JUGA : ASN dan CPNS Baru Diajak Cepat Beradaptasi dengan Lingkungan Kerja Kemenpora
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Gresik Nadlif mengatakan, sebelum menerima SK bupati, 446 CPNS itu memang harus menjalani pembinaan mental (bintal).
Bintal dilaksanakan sejak Jumat (29/3). "Pelaksanaannya seminggu. Setelah ini, mereka mendapatkan SK bupati," katanya.
Saat ini tercatat ada 446 CPNS yang diterima Pemkab Gresik dalam rekrutmen Desember 2018.
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan
- Kepala BKN Desak Instansi Percepat Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024, Ingat Deadline
- Pesan Maesyal Rasyid ke 1.694 ASN CPNS & PPPK yang Baru Dilantik: Jaga Ucapan dan Perilaku
- 1.230 CPNS & PPPK Bakal Dilantik Langsung oleh Gubernur Muhidin
- 5 Berita Terpopuler: SPMT PPPK 2024 Lebih Cepat dari CPNS, tetapi Belum Ada Kabar Lanjutan, Dirjen Nunuk Angkat Bicara
- CPNS dan PPPK Jangan Merasa Aman Jadi ASN, Kepala BKN Beri Warning