Gaji PNS Telat Dibayar
Selasa, 08 Januari 2013 – 06:20 WIB

Gaji PNS Telat Dibayar
MAKASSAR -- Pembayaran gaji pegawai negeri sipil (PNS) di lingkup Pemprov Sulsel tidak seperti biasanya. Transfer gaji yang biasanya setiap tanggal 1, telat dibayarkan tahun ini. Hingga 7 Januari, masih ada pegawai Pemprov Sulsel yang belum mendapat transferan gaji.
Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Sulsel, Yushar Huduri mengakui, terlambatnya transferan gaji gaji pegawai pada beberapa satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Namun, keterlambatan transferan gaji ke rekening pegawai juga disebabkan lambatnya SKPD terkait memasukkan daftar pembayaran gaji pegawainya.
"SKPD yang cepat memasukkan daftar juga lebih cepat dibayarkan," ujar Yushar, Senin (7/1).
Diakuinya, gaji pegawai khusus Januari ini lebih lambat dibanding bulan-bulan sebelumnya. Pembayaran gaji paling cepat pada 4 Januari. Bahkan di beberapa daerah, kata dia, malah ada yang belum membayarkan gaji pegawai sama sekali. Keterlambatan pembayaran gaji, kata dia, memang terjadi setiap pergantian tahun. Dana Alokasi Umum (DAU) dari pusat untuk membayar gaji pegawai juga diterima pada 2 Januari lalu.
MAKASSAR -- Pembayaran gaji pegawai negeri sipil (PNS) di lingkup Pemprov Sulsel tidak seperti biasanya. Transfer gaji yang biasanya setiap tanggal
BERITA TERKAIT
- Gelombang Tinggi Berpotensi Terjadi, BMKG Imbau Nelayan di DIY Tunda Melaut
- Banjir-Longsor di Madiun Mengakibatkan Satu Orang Hilang
- Panen Raya di Gresik, Mentan Amran Pantau Harga Gabah Petani
- THR PNS & PPPK Pasaman Rp 27 Miliar, Pencairan Menunggu Transfer Anggaran dari Pusat
- Tol Palembang-Betung Dibuka Fungsional Mulai H-7 Lebaran 2025
- Bocah Tewas Terseret Banjir di Palangka Raya