Gak Dipercaya Lagi, Gary Iskak jadi Pengangguran 2 Tahun
jpnn.com, JAKARTA - Aktor Gary Iskak berpesan agar para artis tidak terjerumus menggunakan narkoba.
Pesan tersebut disampaikan Gary menanggapi maraknya artis yang belakangan terciduk dan tersandung kasus narkoba.
Seperti diketahui, Gary dulu juga sempat tersandung kasus narkoba beberapa tahun lalu. Dari pengalamannya, narkoba hanya merusak kehidupannya.
“Jangan sampai pakai narkoba, nggak ada untungnya. Itu bakal ngerusak semua semuanya, dari hidup, karier, keluarga, semuanya,” kata Gary saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta kemarin.
Suami Richa Novisha mengatakan karena barang haram tersebut banyak yang tidak percaya lagi kepada dirinya, terlebih saat mencari kerjaan.
"Saya nganggur dua tahun. Ngelamar kemana-mana dibilangnya ‘ntar kamu pakai narkoba lagi’. Dua tahun benar-benar di bawah, banyak yang udah nggak percaya," sebutnya.
Dari situ, Gary mencoba memperbaiki diri dengan mendekatkan hatinya kepada Tuhan.
Kini, Gary sudah merasa hidupnya jauh lebih baik dibanding saat menggunakan narkoba.
Gary Iskak berbagi pengalaman dirinya saat menggunakan narkoba. Gary sempat kesusahan mencari pekerjaan karena menggunakan barang haram tersebut.
- Menjelang Lebaran, Gary Iskak Ungkap Hal yang Dirindukan saat Ramadan
- Gary Iskak Tak Suka Iming-Iming Hadiah Saat Ajari Anak Puasa, Ini Alasannya
- Wahai Pengguna Narkoba, Nih Pesan Singkat dari Gary Iskak
- Kuasa Hukum Gary Iskak Sebut Kliennya Hanya Korban
- Terseret Kasus Narkoba, Gary Iskak Menyampaikan Ini di Hadapan Publik
- Gary Iskak Bakal Jalani Rehabilitasi, Begini Keterangan dari Kombes Ibrahim