Gala Desa di Tuban Bukti Program Kemenpora Tepat Sasaran
"Masyarakat dari tingkat desa kini bisa semakin gemar berolahraga. Program ini menurutnya, memberi fasilitas untuk mendorong masyarakat terlecut berolahraga dan berkompetisi dari level terbawah," ujar Kadisdikbudparpora Tuban, Sulistiyadi.
Kabid Olahraga Menengah Asdep Ordik Deputi III Kemenpora Ari Moelyadi yang mewakili Menpora Imam Nahrawi, memaparkan bahwa penerimaan dan antusiasme di masyarakat menunjukkan program ini tepat sasaran.
Dengan langsung turun ke desa, mengajak masyarakat desa berolahraga dengan memfasilitasi kegiatan olahraga di tingkat desa, menjadikan program Gala Desa mendapatkan dukungan dari bawah untuk dilanjutkan pada tahun depan.
"Kami ingin membudayakan masyarkaay berolahraga. Kami senang, program ini diterima dan dijalankan dengan baik oleh daerah. Tahun depan, harus lebih maksimal karena ada 186 kabupaten yang akan dipilih menggelar even ini," tuturnya.
Acara semakin meriah karena setelah seremonial pembukaan, perwakilan Kemenpora langsung melakukan kick off cabor sepak takraw. Serta melakuka. Servia pertama do cabor voli outdoor. (dkk/jpnn)
Ajang Gala Desa sudah memasuki minggu-minggu terakhir.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Menpora Asyik Main Angklung Saat Tutup Gala Desa 2017
- Kemenpora Tingkatkan Penerima Program Gala Desa di 2018
- Tuan Rumah Gala Desa Rata-Rata Gelar Lebih dari 10 Kategori
- Menpora Menanti Hasil Evaluasi Gala Desa 2017
- Gala Desa Tandingkan 27 Kategori, Daerah Bebas Memilih
- Asdep Ordik Semangati Peserta Gala Desa di Manokwari