Galang Lobi untuk Bandara Binaka
Kamis, 19 April 2012 – 07:23 WIB

Galang Lobi untuk Bandara Binaka
Para bupati/walikota di daerah terkait, saat ini sudah mulai rajin melobi agar bandara di wilayahnya bisa segera mendapatkan alokasi di APBN di tahun-tahun berikutnya, agar pengembangan bandara bisa cepat dilakukan. Siapa cepat, dia yang dapat.
Antara lain yang sudah menggalang lobi ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub) adalah para bupati dan walikota di wilayah Nias. Mereka menginginkan agar Bandara Binaka di Gunung Sitoli segera dikembangkan, sebagaimana bandara Silangit.
"Bupati dan walikota sudah menghubungi kemenhub. Karena saat ini konsentrasi pembangunan infrastruktur untuk angkutan udara, mereka minta agar Bandara Binaka mendapatkan prioritas," ujar Yasonna H Laoly, anggota DPR asal Nias, kepada JPNN.
Masih kata Yasonna, Bupati Nias Selatan juga menggalang lobi agar pembangunan bandara yang digarap Badan Rehabilitasi dan Rekonstruksi (BRR), dilanjutkan lagi. "Karena sekarang bandara itu pembangunannya tersendat," imbuh Yasonna, yang rajin berkoordinasi dengan para kepala daerah di wilayah Nias untuk urusan pembangunan infrastruktur ini.
JAKARTA - Padatnya lalu lalang pesawat di wilayah udara Sumut dalam beberapa tahun mendatang, tampaknya sudah bisa dibayangkan. Bagaimana tidak,
BERITA TERKAIT
- Pemprov Jateng Mengeklaim Arus Mudik dan Balik Lancar
- Terbawa Arus, 2 Bocah Tenggelam di Sungai Ogan
- Kapolres Rohil Beri Hadiah Bibit Pohon kepada Personel yang Berulang Tahun, Ini Maknanya
- Cerita Pemudik Kaget Lihat Jalur Selatan Nagreg Sempit dan Berliku
- Rama Yani binti Ramli Dilaporkan Hilang di Kawasan Sungai Muar Mukomuko
- Polisi Cari Warga Hilang di Kawasan Sungai Muar Mukomuko