Galatasaray Tak Gentar oleh Nama Besar Chelsea

jpnn.com - LONDON - Pelatih Galatasaray, Roberto Mancini kembali ke Inggris dalam lawatan laga melawan Chelsea di leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa, Rabu (19/3) dini hari WIB nanti. Partai ini menjadi penting karena akan menentukan tim yang akan melaju ke perempat final.
Mancini sadar betul siapa yang dihadapinya. Mantan pelatih Manchester City itu tahu bagaimana perkasanya Chelsea jika bermain di hadapan publik sendiri.
Namun, Mancini mengaku tak gentar. Pelatih asal Italia itu siap memberi kejutan bagi klub asuhan Jose Mouriho itu.
''Sekarang kami disini dan kami tahu ini akan benar-benar sulit karena Chelsea adalah salah satu tim terbaik di Eropa. Tapi dalam sepak bola jangan berkata tidak mungkin. Apapun bisa terjadi jika anda percaya pada diri anda,'' ujarnya dalam situs resmi UEFA, Senin (17/3).
Dalam laga leg pertama di Ali Sami Yen, Turki pekan lalu, kedua tim bermain imbang 1-1. Artinya, laga kali ini mengharuskan ada salah satu yang menang.
''Kami tahu besok akan sangat sulit, tapi kami ingin mencoba. Laga akan berlangsung sulit bagi kedua tim. Chelsea punya sedikit keuntungan. Tapi besok kita akan lihat apa yang terjadi,'' imbuhnya.(zul/jpnn)
LONDON - Pelatih Galatasaray, Roberto Mancini kembali ke Inggris dalam lawatan laga melawan Chelsea di leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bek Dewa United Pengin Menang di 5 Laga Sisa
- Liga Spanyol: Menang 1-0 dari Mallorca, Barcelona Makin Kukuh di Puncak Klasemen Sementara
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Tanpa Mbappe & Mendy
- Deretan Bintang yang Absen di Sudirman Cup 2025
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- MotoGP 2025: Aprilia Tunjuk Pembalap Pengganti Jorge Martin di Spanyol