Gali Potensi Ekspor di Daerah, Bea Cukai Beri Asistensi Pelaku UMKM
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai terus mendorong peningkatan perekonomian nasional melalui ekspor.
Salah satu upaya yang terus menerus dilakukan Bea Cukai dengan memberikan asistensi dan menggali potensi komoditi ekspor unggulan dari berbagai daerah.
Contohnya seperti dilakukan Kanwil Bea Cukai Sumatera Utara dengan mengadakan focus group discussion untuk meningkatkan dan mengembangkan komoditi ekspor dari pelaku UMKM Medan.
Kepala Subdirektorat Komunikasi dan Publikasi Tubagus Firman Hermansjah memaparkan instansinya terus berkolaborasi dengan instansi terkait lainnya mengadakan kegiatan ini untuk berdiskusi dengan pelaku UMKM terkait kendala dalam proses ekspor.
“Selain itu, Bea Cukai juga turut hadir dalam Kawasan Industri Medan Investment Expo yang juga dihadiri Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan pengusaha dari Kota Medan," kata Firman, Senin (29/11)
Firman menyampaikan pada acara yang berlangsung pada 25-27 November itu, Bea Cukai bersama pengusaha dan perwakilan pemerintah daerah mengkampanyekan tentang green energy dan green economy dalam dunia industri.
Sementara itu, Bea Cukai Makassar turut berpartisipasi dalam kegiatan Anging Mammiri Business Fair (AMBF) yang berlangsung selama dua hari pada 25- 26 November di Hotel Claro Makassar.
Kegiatan ini diisi berbagai booth dengan menampilkan instansi pemerintah yang berkaitan langsung dengan proses ekspor dan produk usaha UMKM yang ada di Sulawesi Selatan.
Bea Cukai terus mendorong pelaku usaha di daerah melakukan ekspor melalui pelayanan dan pembinaan yang terus dilakukan.
- Batavia PIK Sukses Hadirkan Euforia Tahun Baru, Ada Pasar Rakjat Bernuansa Tempo Dulu
- Pemerintah Perlu Berhati-hati soal Penghapusan Utang UMKM
- Bea Cukai Jember Musnahkan Rokok, Tembakau Iris hingga Miras Ilegal Senilai Miliaran
- Mantap! Produk Perikanan dari Ambon Makin jadi Primadona di Pasar Internasional
- Warga Menolak Penutupan Stasiun Karet: Jangan Mempersulit
- Pemerintah Bakal Sediakan Rp 20 Triliun untuk UMKM hingga PMI