Gamawan Minta Pemenang Pilgub Sulsel Tak Berlebihan
Selasa, 22 Januari 2013 – 17:53 WIB
JAKARTA - Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan (Sulsel) sempat diramalkan akan sarat konflik antarkubu calon gubernur. Namun, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi memastikan seluruh proses pemungutan suara yang berlangsung Selasa (22/1) semuanya berlangsung aman dan lancar tanpa konflik.
Mantan Gubernur Sumatera Barat ini mengaku telah mendapat laporan bahwa Pilgub Sulsel berjalan dengan baik. Kata dia, laporan itu diperoleh dari dua pejabat yang dikirim untuk memantau di Sulsel. Dua pejabat itu adalah Direktur Jenderal Kesatuan Bangsa dan Politik (Dirjen Kesbangpol) Tanribali Lamo dan Direktur Jenderal Otonomi Daerah (Dirjen Otda) Djohermansyah Djohan.
Baca Juga:
"Penyelenggaranya bagus karena saya mengirimkan dua staf menteri untuk di sana. Sampai hari ini sampai jam ini laporannya mengatakan keadaan cukup tenang," ujar Gamawan di Kantor Setneg, Jakarta, Selasa (22/1).
Meski aman, Gamawan meminta kepada kedua calon untuk tidak memberikan reaksi berlebihan jika menang. Terutama bila telah mengetahui perkembangan pemenang.
JAKARTA - Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan (Sulsel) sempat diramalkan akan sarat konflik antarkubu calon gubernur. Namun, Menteri Dalam
BERITA TERKAIT
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi