Ganda Putri Tanpa Wakil Lagi

jpnn.com - NEW DELHI - Paceklik juara yang dialami pebulutangkis ganda putri Indonesia di turnamen internasional kembali terjadi. Kali ini Indonesia gagal merebut juara di India Open Superseries 2014. Itu terjadi setelah Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris dipaksa mengakui ketangguhan wakil Korsel, Kyung Eun Jun/Ha Na Kim dua set langsung dengan skor 19-21, 10-21 di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (3/4).
Dengan kegagalan itu, Indonesia tak memiliki wakil lagi di India Open. Hasil itu juga menambah duka Indonesia sepanjang 2014. Sejak pergantian tahun, ganda putri belum sekalipun melaju ke podium juara turnamen internasional.
Di sisi lain, Indonesia menambah wakil ke babak perempat final melalui ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Juara All England 2014 itu sukses menundukkan wakil Tiongkok, Lu Kai/Huang Yaqiong dengan skor 21-18, 11-21, 21-13.
Tontowi/Liliyana menyusul Praveen Jordan/Debby Susanto yang juga lolos ke perempat final usai menundukkan kompatriotnya Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth dengan skor 21-19, 21-14.
“Dari awal kami sudah berpikir tidak boleh kendor, karena lawan kami merupakan pemain kelas atas. Jadi tidak boleh sembarangan,” terang Debby di laman resmi PP PBSI. (jos/jpnn)
NEW DELHI - Paceklik juara yang dialami pebulutangkis ganda putri Indonesia di turnamen internasional kembali terjadi. Kali ini Indonesia gagal merebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?
- Pelatih Persija Jakarta: Kartu Merah Gajos Tidak Adil