Gandasari Group Rayakan Ultah dengan Bakti Sosial di Kepulauan Seribu

jpnn.com, JAKARTA - Gandasari Group menggelar bakti sosial dalam rangka memperingati hari jadi kesepuluh di Pulau Pramuka dan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu, Jakarta, Senin (15/7).
“Kegiatan bakti sosial ini sebagai ungkapan sukacita dan terima kasih atas eksistensi serta kemajuan Gandasari Group dalam sepuluh tahun perjalanannya,” ujar owner PT Gandasari Group Andy Wibowo.
Selain Andy yang didampingi keluarga, jajaran direksi serta karyawan Gandasari Group hadir pada kegiatan ulang tahun perusahaan yang bergerak di berbagai bidang usaha tersebut.
Kegiatan sosial itu berupa pembagian paket sembako kepada warga yang kurang mampu, sunatan massal dan pemberian peralatan tulis sekolah kepada siswa sekolah dasar.
Paket sembako dibagikan di Pulau Pramuka, Pulau Harapan, serta Pulau Kelapa.
Peserta sunatan massal dari Pulau Pramuka, Pulau Panggang, Pulau Harapan dan Pulau Kelapa.
Kegiatan sunat dipusatkan di Pulau Pramuka dan Pulau Harapan. Alat tulis serta tas diberikan kepada siswa di SDN Pulau Panggang 02 Pagi di Pulau Pramuka dan alat tulis untuk anak PAUD di Pulau Harapan. (jos/jpnn)
Gandasari Group menggelar bakti sosial dalam rangka memperingati hari jadi kesepuluh di Pulau Pramuka dan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu, Jakarta, Senin (15/7).
Redaktur & Reporter : Ragil
- DPP Perempuan Bangsa Gelar Bakti Sosial di Yayasan Darul Al Hufadz Bogor
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul
- Bakamla Menggagalkan Penyelundupan Benih Lobster di Perairan Kepulauan Seribu
- Sambut Ramadan 2025, Yayasan Waqaf Al-Muhajirin Jakapermai Tebar Bantuan Sosial
- Sambut Bulan Ramadan, Kader Partai Gerindra Jakarta Bagikan Ribuan Paket Beras Kepada Warga Kemayoran
- Sociopreneur Muda & Maya Miranda Ambarsari Berkolaborasi Gelar Bakti Sosial