Gandeng 7 Desainer asal Prancis, PINTU Dorong Industri Fesyen Lokal Menebus Global
jpnn.com - JAKARTA - Program kolaborasi Lakon Indonesia, Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM), serta Kedutaan Besar Prancis bersama PINTU Incubator, memboyong tujuh seniman dan desainer Prancis ke tanah air.
Adapun tujuan kedatangan para seniman dan desainer ternama ini ialah untuk mendorong potensi industri fesyen lokal supaya bisa menembus global.
Inisiator PINTU Incubator sekaligus pendiri Lakon Indonesia Thresia Mareta mengungkapkan industri fesyen Indonesia terbilang jalan di tempat dalam kurun waktu belasan tahun terakhir.
Dengan upaya menghadirkan
Menghadirkan experts ke tanah air, maka diharapkan dapat membawa angin segar bagi para pelaku fesyen lokal.
"Kami perlu melakukan sesuatu, terutama ketika dunia internasional ini sudah bergerak semua, sehingga tidak boleh ketinggalan," kata Thresia di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Thresia menekankan industri fesyen Indonesia memiliki potensi yang besar untuk diterima di kancah global atau internasional.
Terbukti dari ketertarikan para experts fesyen Prancis yang sengaja datang ke Indonesia untuk bertukar pengetahuan tentang industri lokal.
Menggandeng 7 desainer asal Prancis, PINTU mendoronh Industri fesyen lokal menuju global atau internasional.
- Dukung Industri Fesyen Indonesia, BM Tekstil Gandeng 3 Brand Ternama di Ajang JFW 2025
- Kemendikbudristek Bawa 72 Looks Busana pada JMFW 2025
- Ghea Panggabean Tampilkan Koleksi Konsep Tenun Sumba dengan Material Kapas Amerika
- Didukung Kemenparekraf, ITKF Bakal Diikuti di 8 Negara
- Dwi Kartika Apriliani, Kreator Konten yang Menginspirasi Industri Fesyen Indonesia
- Ravena Wulandari Curi Perhatian di ajang Miss Universe Indonesia 2024