Gandeng Apparel Baru, Satria Muda Pertamina Targetkan Juara

Gandeng Apparel Baru, Satria Muda Pertamina Targetkan Juara
Kevin Yonas Argadiba Sitorus dengan seragam baru Satria Muda Pertamina. Foto: Satria Muda Pertamina

"Jersei ini sangat bagus, nyaman kami pakainya. Desain seperti tim NBA yang mana logonya dibordir," puji Sandy.

Rencananya seragam tempur SM ini akan dibanderol dengan harga di bawah Rp 500 ribu.

Selain menjual jersei untuk tanding, rencananya apparel Juara juga akan membuat beberapa produk lainnya untuk fan seperti kaus berkerah, kaus, serta aksesoris lainnya.

Jersei baru ini akan dipakai langsung pada laga pertama Satria Muda Pertamina di IBL 2022 menghadapi Pelita Jaya Jakarta, Sabtu (15/11) mendatang.

Presiden tim SM Pertamina Baim Wong menyambut baik kerja sama yang dilakukan.

Pria kelahiran 27 April 1981 itu berharap dengan adanya apparel baru bisa membuat timnya merengkuh gelar ke-12 sekaligus mempertahankan mahkota juara.

Baca Juga: Video Dua Sejoli Lagi Begituan Bikin Heboh Warga Lombok Timur, Ya Ampun, Pemerannya Ternyata

"Mereka percaya dengan kami, semua bisa memberikan dampak yang sangat besar di sini serta bisa mewujudkan gelar ke-12 untuk SM Pertamina," ungkap suami dari Paula Verhoeven itu.(mcr16/jpnn)

Tim Satria Muda (SM) Pertamina memperkenalkan jersei terbaru mereka untuk mengarungi IBL 2022


Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News