Gandeng BKHI NU, Relawan 08 APIK Optimistis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
jpnn.com, JAKARTA - Relawan 08 Aliansi Poros Indonesia Kuat (APIK) berupaya menjaring dan bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putran di Pilpres 2024.
Basis massa pendukung Prabowo-Gibran ini mengunjungi Bengkel Kreatif Hello Indonesia (BKHI) Nahdlatul Ulama (NU) di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan.
Dalam kunjungannya itu, mereka melihat hasil kreativitas kerajinan tangan berbahan baku sampah atau limbah plastik, kertas, dan lainnya menjadi karya seni bernilai ekonomi tinggi.
Selain itu, Relawan 08 APIK membagikan susu, roti, dan kacang kedelai edamame hasil panen sendiri kepada anak-anak maupun orang tua yang hadir mengikuti pelatihan kreativitas dan seni tari.
"Kami sangat mengapresiasi kreativitas rekan-rekan kami di BKHI NU,” kata Yanti Hermawati, Bendahara Umum 08 APIK, dalam keterangannya, Senin (22/1).
Sementara itu, Ketua BKHI NU Muhammad Holis Satriawan mengatakan, bengkel kreatif merupakan wadah anak muda, khususnya kaum santri agar dapat bersaing di era global di masa mendatang.
Menanggapi itu, Koordinator Perencanaan Program Relawan APIK 08 Wahyudin mengatakan bahwa hal tersebut sejalan dengan program-program Prabowo-Gibran.
Dia pun mengatakan Relawan 08 APIK siap bersinergi dengan BKHI, dan ke depannya akan membuat program kegiatan yang melibatkan para generasi muda, Gen Z juga milenial.
Bersama BKHI NU, Relawan 08 APIK optimistis Prabowo-Gibran menang satu putaran di Pilpres 2024.
- Ribuan Buruh Bongkar Muat Siap Antarkan Pramono-Rano Menang Satu Putaran
- Pemerintahan Prabowo-Gibran Soroti Pengendalian Polusi di Jabodetabek
- Serikat Pekerja NIBA ALI Gelar Family Gathering dan Syukuran Atas Pelantikan Prabowo-Gibran
- Layani Energi ke Pelosok Negeri, Pertamina Tambah Penyalur 40 BBM Satu Harga
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- Saleh Daulay: Awal Kepemimpinan Prabowo Dibuka dengan Harapan, Banyak yang Mendoakan