Gandeng Cisometric & Hyperjump, Biznet Gio Luncurkan Solusi Keamanan Cloud Terlengkap

Selain fasilitas SOC, berbagai pilihan layanan keamanan juga ditawarkan kepada pelanggan mulai dari peninjauan celah keamanan (Vulnerability Assessment), uji coba pembobolan (Penetration Testing), identifikasi dan deteksi potensi serangan, juga metode mitigasi dan pemulihan pasca serangan.
Biznet Gio sebelumnya telah menerapkan fasilitas keamanan berlapis dalam melindungi sistem pelanggan seperti lapisan penangkal serangan Distributed Denial of Service (Anti DDoS) yang mampu mencegah kelumpuhan jaringan sistem, juga standar penerapan akses akun yang aman melalui Multi Factor Authentications (MFA).
Founder Cisometric, Hana Abriyansyah mengungkapkan Kolaborasi SOC merupakan inisiatif untuk menghadirkan visibilitas pengamanan serta mitigasi cepat kepada pelanggan Biznet Gio.
"Pengalaman dan keahlian kami mengelola keamanan siber dikombinasikan dengan teknologi mutakhir serta SDM dari Biznet Gio akan memberikan solusi perlindungan terbaik bagi aset dan sistem krusial pelanggan, serta mengelola risiko keamanan secara efektif," tegas Hana dalam peluncuran SOC terintegrasi Biznet Gio.
Berbagai manfaat penting yang bisa didapatkan oleh pelanggan dengan menggunakan fasilitas SOC yakni tersedianya tim analis SOC dan tim respons terhadap insiden siber/CSIRT (Cyber Security Incident Response Team) selama 24 jam tanpa perlu membangun tim keamanan siber khusus yang tentunya membutuhkan biaya persiapan dan operasional tinggi.
Cepatnya proses mitigasi dan pemulihan pasca serangan juga akan menjadi pendukung pemenuhan/compliance terhadap regulasi keamanan termasuk dalam hal penyediaan kontrol keamanan, pelaporan, hingga investigasi forensik digital.
Peluncuran Sistem Monitoring Terpadu
Sebagai bagian dari ekosistem solusi keamanan tersebut, Biznet Gio juga meluncurkan layanan pemantauan/monitoring server bernama NEO Sense.
Biznet Gio meluncurkan Solusi Keamanan Cloud dengan menggaet beberapa partner strategis seperti Cisometric dan Hyperjump guna menangkal ancaman siber.
- Perkuat Eksistensi, T-System Indonesia Bidik Sektor Pemerintahan Hingga Kesehatan
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Vivo V50 Versi Murah Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya
- WhatsApp Rilis Fitur Baru Untuk Paket Stiker
- Lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan, Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital
- Netflix Menguji Coba Fitur Pencarian Baru Berbasis OpenAI, Masih Terbatas di iOS