Gandeng Dian Sastro, Tulola Kenalkan Perhiasan Terinspirasi Bunga Tropis Bali

Gandeng Dian Sastro, Tulola Kenalkan Perhiasan Terinspirasi Bunga Tropis Bali
Peluncuran koleksi kolaborasi Alam Bunga The Garden di Dharmawangsa, Jakarta Selatan . Foto: Romaida/JPNN.com

Happy Salma menyatakan koleksi kolaborasi dengan Dian Sastro sengaja dirilis pada akhir tahun.

Harapannya, koleksi Tulola kali ini dapat mengingatkan para pencinta perhiasan untuk refleksi diri.

"Kita merayakan tutup tahun ini dengan ucapan syukur, serta menyambut tahun mendatang dengan daya hidup yang tidak padam," tuturnya.

Sebelumnya, Tulola menampilkan koleksi perhiasan sepanjang 2024, baik Signature, Artwear dan Kolaborasi dalam pameran di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Koleksi Artwear diketahui berjumlah 24 pieces yang terdiri dari anting, kalung, bros, subeng, sirkam. Begitu pul koleksi One of a Kind yang sejumlah 20 pieces.

Koleksi Alam Bunga - The Garden kini sudah bisa langsung didapatkan di semua toko Tulola sejak 29 November 2024.

Koleksi ini dapat dijadikan sebagai pilihan hadiah akhir tahun bagi saudara, sahabat, dan rekan. (mcr31/jpnn)

Menggandeng Dian Sastro dan Desa Wisata Taro, Tulola merilis koleksi perhiasan yang terinspirasi dari Bunga Tropis Bali.


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News