Gandeng Frank Wormuth, Erick Thohir Ingin Mendesain Karakter Garuda Muda Masa Depan

Doia menilai Frank Wormuth dapat meningkatkan kualitas dan strategi permainan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Sebab, pria 62 tahun ini berpengalaman menangani tim muda.
Jejak karier terakhir Frank Wormuth adalah menukangi FC Groningen di Liga 1 Belanda. Frank pernah menjabat sebagai pelatih Timnas U-20 Jerman pada 2010-2016.
Erick Thohir berharap penunjukan ini sebagai awal dari membangun karakter sepak bola Indonesia di masa depan.
Pria yang menjabat sebagai Menteri BUMN itu menambahkan dirinya percaya kualitas dan relasi yang dimiliki Frank Wormuth akan menjadi keuntungan bagi Timnas Indonesia ke depannya.
“Penunjukan Frank juga didasari rencana kamp pelatihan dan try out ke Jerman yang dimulai September hingga Oktober nanti,” kata Erick Thohir.
“Saya percaya jaringan yang dimiliki Frank di Jerman akan banyak membantu pematangan Timnas dan juga tim pelatih,” tambahnya.
Pengamat bola nasional Rikki A Daulay menilai Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah melakukan gebrakan baru dengan menunjuk mantan pelatih Timnas Jerman U-20 Frank Wotmuth sebagai direktur teknik PSSI dan konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17.
Daulay menilai keputusan Erick Thohir itu sangat tepat karena Frank Wormuth akan membawa squad Garuda muda memiliki aroma bermain khas Jerman, sekaligus bisa memberikan masukan kepada pelatih Timnas U-17 Bima Sakti.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir membuat gebrakan baru di era kepengurusannya dengan mendatangkan konsultan pelatih anyar berkebangsaan Jerman Frank Wormuth.
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Piala Asia U-17 2025: Resep Jitu Korut Benamkan Timnas Indonesia
- Jebolan MilkLife Soccer Challenge Bakal Ikuti Turnamen Usia Muda Terbesar di Asia
- Komentar Irwan Fecho setelah Timnas U-17 Indonesia Dihajar Korut
- Ini Kelemahan Timnas U-17 Indonesia di Mata Nova Arianto