Gandeng Kiai Ma’ruf Amin, Bukti Nyata Jokowi Hargai Ulama
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Jokowi resmi mengumumkan Ketum MUI Majelis Ulama Indonesia) yang juga Rais Aam PB NU (Pengurus Besar Nahdlatul Ulama KH Ma'ruf Amin sebagai cawapres di Pilpres 2019.
Politikus Partai Nasdem Syarif Abdullah Alkadrie mengatakan bahwa Jokowi - KH Ma’ruf merupakan keterpaduan yang ideal antara sosok nasionalis-religius. “Paslah ini, Pak KH Ma’ruf Amin sosok yang the best sebagai pendamping Pak Jokowi,” kata Syarif, Kamis (9/8).
Menurut dia, sosok Jokowi yang sangat nasionalis, dipadukan dengan KH Ma’ruf yang religius dan tidak diragukan lagi keulamaan dan keilmuannya, sudah sangat pas menjadi pasangan capres dan cawapres di Pilpres 2019.
Dia menegaskan keinginan masyarakat selama ini juga sudah terjawab bahwa Jokowi adalah sosok yang menghargai ulama. “Pak Ma’ruf adalah Rais Aam PBNU, dari sisi keilmuwan beliau menguasai bidang agama. Pak Ma’ruf juga memiliki nama besar, dan sisi pendidikannya pun tidak diragukan lagi,” ungkap legislator daerah pemilihan (dapil) Kalimantan Barat (Kalbar) ini.
Lebih lanjut Syarif yakin bahwa pasangan Jokowi-KH Ma’ruf Amin nanti bisa memenangkan Pilpres 2019. Menurut dia, jika dilihat dari kacamata rasional dalam mendudukan persoalan selama menjadi presiden, Jokowi dalam tiga tahun sudah membuat banyak terobosan yang luar biasa.
Misalnya, kata dia, infrastruktur yang mungkin selama ini mangkrak, bisa terlaksana di zaman pemerintahan Jokowi. Kemudian, lanjut dia, ketika diisukan sebagai penganut paham neoliberalisme, Jokowi justru membuktikan nasionalismenya dengan mengambilalih pengelolaan Blok Rokan, maupun PT Freeport Indonesia.
“Pembangunan infrastruktur juga berjalan. Di Jawa, jalan tol sudah sambung menyambung, termasuk juga di Sumatera. Bahkan, di Kalbar juga 96 persen jalan nasional sudah dalam kondisi mantap,” katanya.
BACA JUGA: Ma'ruf Amin Membuktikan Jadi Cawapres Tak Perlu Bawa Kardus
Jokowi telah memutuskan manggandeng Ketum MUI KH Ma’ruf Amin sebagai cawapres di Pilpres 2019 mendatang.
- Indonesia Ajak PBB Perkuat Kerja Sama dengan ASEAN melalui Perwakilan di Jakarta
- Wapres Ma'ruf Amin Sampaikan Isu Utama di KTT ASEAN-Korea
- Di Rapat Pleno KNEKS, Ma'ruf Amin & Sri Mulyani Menyapa Arsjad Sebagai Ketua Kadin
- Anak Wapres Ma'ruf Amin Ikut Pameran Bahan Bangunan Terbesar di Indonesia Timur
- Wapres Minta Moda Transportasi Jangkau Seluruh Lapisan Masyarakat, Terapkan Teknologi
- SK Kepengurusan PKB Diteken Menkumham, Apa Kabar Muktamar Tandingan?