Gandeng Moonton, Kohai Infiniti Esports Super App Bertekad Tingkatkan Pengalaman Gamer Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Kohai Infiniti Esports Super App, perusahaan pionir dalam industri Esports yang menghubungkan para pemain di Asia Tenggara, mengumumkan Kerja Sama Strategis dengan Moonton Indonesia, Publisher dari game Mobile Legends: Bang Bang dalam turnamen MDL.
Kolaborasi ini bertujuan untuk mengubah cara bermain esports di Indonesia dengan platform inovatif.
Platform ini akan membantu pemain game terhubung, membangun komunitas, dan berkompetisi di tingkat regional hingga internasional serta berpartisipasi dalam kompetisi Mobile Legends: Bang Bang Development League (MDL) Play-in.
Dengan mengintegrasikan aplikasi Kohai Infiniti, yang dirancang untuk memperkuat keterlibatan komunitas gamer. Menjadikan para pemain untuk menunjukkan kemampuan mereka dan mengikuti turnamen mingguan.
Melalui aplikasi Kohai Infiniti, para gamer dari berbagai level skill dapat berkembang dari “pemula sampai pro”.
Aplikasi ini tidak hanya menyasar pemain yang kompetitif dan profesional, melainkan pemain kasual pun dapat bergabung serta berkompetisi di Combat Arena Kohai Infiniti.
Kerjasama antara Kohai Infiniti dan Moonton Indonesia memberikan pengalaman menyenangkan bagi para pecinta MLBB di Indonesia. Kolaborasi ini juga memungkinkan gamer terhubung dan berkompetisi dengan pemain di Malaysia, dengan visi utama untuk tumbuh di wilayah Asia Tenggara (SEA).
Don Putu Hariswara, Country Director Kohai Infiniti, menjelaskan manfaat dari kolaborasi ini "Kemitraan kami dengan Moonton Indonesia, Mobile Legends: Bang Bang Development League (MDL) tidak hanya meningkatkan pengalaman esports bagi para gamer di Indonesia,
Kolaborasi ini bertujuan untuk mengubah cara bermain esports di Indonesia dengan platform inovatif.
- Pesawat A400M Pertama untuk Indonesia Masuki Tahap Perakitan Akhir di Seville
- Trump Segera Berkuasa, Timnya Pertimbangkan Indonesia Jadi Tujuan Relokasi Warga Gaza
- Dapat Bisikan Menteri, Prabowo Yakin Dalam 2 Tahun Bisa Swasembada Pangan
- Pameran Film Tiongkok 2025 Sukses Digelar, Mempererat 75 Tahun Hubungan Diplomatik
- Indonesia Jadi Anggota BRICS, Marwan Cik Asan: Ini Langkah Strategis!
- Jadwal 32 Besar Malaysia Open 2025: Perang Saudara Tersaji di Sektor Tunggal Putri