Gandeng Pemda DIY, Telkom Perbanyak Wifi di Malioboro

Gandeng Pemda DIY, Telkom Perbanyak Wifi di Malioboro
Gandeng Pemda DIY, Telkom Perbanyak Wifi di Malioboro
JAKARTA - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) bersama Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) melakukan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) tentang pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) guna mewujudkan program Digital Government Services (DGS). Seiring penandatanganan MoU, dilaksanakan pula kick off Yogya Cyber City melalui pemasangan akses koneksi nirkabel yang dinami Indonesia Wifi di sepanjang jalan Malioboro, Yogyakarta.

"Peresmian penggunaan akses internet di Malioboro ini merupakan awal dari pekerjaan besar, yakni mewujudkan DIY sebagai DGS pada akhir tahun 2017. Telkom siap memberikan dukungan terhadap pengembangan infrastruktur, aplikasi dan peningkatan kapasitas sumber daya manusia," ucap Direktur Utama Telkom, Arief Yahya dalam rilisnya, Kamis (21/13).

Saat ini, kata Arief, terdapat sekitar 50 access point Indonesia Wifi di sepanjang Jalan Malioboro. Sedangkan di seluruh Yogyakarta, saat ini sudah terpasang sekitar  1000 access point. "Jumlah ini masih akan terus kami tingkatkan menjadi sekitar 40 ribu access point pada akhir tahun 2013," tuturnya.

Di samping itu, sektor pemerintahan saat ini memang menjadi perhatian Telkom. Menurut Arief, program DGS di Jogja sejalan dengan program yang tengah dijalankan Telkom, yakni IndiSo (Indonesia Digital Society).

JAKARTA - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) bersama Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) melakukan penandatanganan memorandum

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News