Gandeng Pemkab Tanjabbar, Lontar Papyrus Gelar Perkemahan

jpnn.com - JAMBI – Menggandeng Pemkab Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), unit industri Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas, Lontar Papyrus Pulp & Paper Industry, menggelar Perkemahan Tingkat Penegak/Pandega (Raimuna).
Acara ini juga sekaligus kegiatan untuk memperingati Hari Pramuka yang ke-55.
Perkemahan yang diisi dengan berbagai kegiatan-kegiatan yang bermanfaat ini dilaksanakan selama 5 hari dari tanggal 7 - 11 November 2016 bertempat di Kawasan Perkemahan CD Center Lontar Papyrus.
Bupati Tanjabbar Safrial MS membuka acara, sekaligus sebagai Inspektur upacara peringatan Hari Pramuka yang ke-55.
Dalam kesempatan itu, dia menyampaikan terima kasih atas dukungan Lontar Papyrus dalam penyediaan tempat sealigus sarana air bersih dalam mensukseskan kegiatan ini.
Kegiatan Raimuna diikuti lebih dari 950 orang peserta, undangan dan pendukung dari berbagai instansi pendidikan, lembaga pemerintah, lembaga swasta dan organisasi masyarakat dari seluruh Kecamatan dalam Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Hermawan DBS, Manajer Hubungan Masyarakat Lontar Papyrus mengungkapkan dukungannya atas kegiatan ini.
"Kami sangat mendukung kegiatan ini sebagai salah satu upaya CSR kami dalam meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia dan Pelestarian Lingkungan serta komitmen kami dalam UN CEO Water Mandate", ujarnya saat ditemui di sela kegiatan Raimuna.
JAMBI – Menggandeng Pemkab Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), unit industri Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas, Lontar Papyrus Pulp &
- Dua Balita Tewas di Kolam Pengeboran PT PHR
- Presiden Prabowo Menebar Benih Padi dengan Drone di Ogan Ilir
- ASN Dinkes Temanggung Sugeng Parwoto Hilang Saat Mendaki Gunung Merbabu
- Ini Pemicu Konsulen Anastesi RSMH Palembang Merundung Dokter PPDS Unsri, Oalah
- Pemprov Jabar Bawa Kasus Ancaman Pembunuhan Terhadap Dedi Mulyadi ke Jalur Hukum
- Konsulen Anestesi RSMH Palembang Perundung Dokter PPDS Unsri Dinonaktifkan