Gandeng Perempuan Milenial, Srikandi Ganjar Banten Gelar Beauty Futsal
jpnn.com, BANTEN - Sukarelawan Srikandi Ganjar Banten menggandeng komunitas lokal yang ada di Kota Cilegon untuk menggelar turnamen futsal.
Dalam kegiatan turnamen ini, para peserta merupakan perempuan milenial yang tersebar dari sejumlah wilayah.
Koordinator Srikandi Ganjar Banten, Ila Kholilannisa menjelaskan kali ini mereka berkolaborasi dengan komunitas Anbu Futsal untuk menggelar turnamen futsal.
"Kami adakan beauty futsal yang diikuti ratusan perempuan milenial," ujar Ila, Senin (30/1).
Adapun turnamen itu diadakan di GOR Piranha Citangkil, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon, Banten.
Dalam kegiatan itu, para perempuan milenial sangat bersemangat dan berlomba untuk juara di turnamen beauty futsal.
Srikandi Ganjar Banten juga menyiapkan sejumlah hadiah menarik bagi para pemenang turnamen.
"Semuanya berkumpul dan heboh bersama para suporternya. Mereka berkumpul dan bersilaturahmi," tutur Ila.
Sukarelawan Srikandi Ganjar Banten menggandeng komunitas lokal yang ada di Kota Cilegon untuk menggelar turnamen futsal.
- Wahono-Nurul Disebut sebagai Pasangan yang Komitmen Menyejahterakan Masyarakat Bojonegoro
- Survei LPMM Gen Z dan Milenial Pilih Rudy Mas'ud-Seno Aji di Pilgub Kaltim
- Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe Elektabilitasnya Moncer di Kalangan Anak Muda
- Khofifah-Emil & Wahono-Nurul Menuai Dukungan Ribuan Milenial Bojonegoro
- Milenial Dominasi Pengguna BYOND, BSI Hadirkan Literasi Digital di Mal-Mal Jabodetabek
- Bikin Bisnis Wedding Organizer, Angela Tee Menawarkan Konsep Pernikahan ala Artis