Gangster Penyerang Warga Ciracas Siap-Siap Saja, Polisi Sudah Bergerak
jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Polisi sudah mengantongi identitas anggota gangster yang menyerang warga di Jalan Shofa Marwa, Ciracas, Jakarta Timur.
Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Erwin Kurniawan mengatakan bahwa pihaknya kini tengah dalam upaya pengejaran para pelaku tersebut.
"Kami sudah mendapatkan identitasi dari pelaku. Tentunya nanti kami akan melakukan tindakan upaya-upaya penangkapan dan sebagainya," kata Erwin saat dikonfirmasi, Rabu (5/5).
Erwin menambahkan bahwa kondisi korban yang mengalami luka bacok di bagian pinggang, perut, dan kaki saat ini sudah membaik.
"Korban kondisinya baik, stabil, dan sudah di rumah. Ini nanti akan kami mintai keterangan ketika sudah sehat," ujar Erwin.
Sebelumnya, sekelompok gangster menyerang warga di Jalan Shofa Marwa, Ciracas, Jakarta Timur, Minggu (2/5) dini hari.
Penyerangan dilakukan saat sejumlah warga tengah membangunkan sahur.
Selanjutnya datang sekelompok gangster menggunakan sepeda motor dan langsung menyerang warga.
Polisi sudah mengantongi identitas anggota gangster yang menyerang warga di Jalan Shofa Marwa, Ciracas, Jakarta Timur, simak selengkapnya.
- Kebakaran Melanda Pangkalan Truk di Cakung Jaktim
- Anggota Reskrim Diserang OTK, Kaki Nyaris Putus
- Cekcok Soal Uang Patungan Beli Sabu-Sabu, SBD Bacok 2 Rekannya, 1 Orang Tangannya Nyaris Putus
- Soal Ulah Gangster yang Bikin Resah, Pj Gubernur Jateng Merespons Begini
- Belasan Gangster Semarang Membubarkan Diri, Minta Maaf ke Masyarakat
- Darurat Gangster, Polisi Terbitkan 6 Titik Rawan di Kota Semarang