Ganjar: Banteng Ketaton tidak Pernah Cengeng
jpnn.com - JAKARTA - Calon Presiden Ganjar Pranowo menyatakan bahwa para kader militan PDI Perjuangan tidak boleh cengeng dalam menghadapi berbagai persoalan politik menjelang Pilpres 2024.
Mantan gubernur Jawa Tengah itu menegaskan bahwa kader PDIP tidak mudah lemah dalam menghadapi berbagai masalah.
"Banteng ketaton (terluka) itu tidak pernah cengeng. Dia akan keras," ujar Ganjar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (3/11) malam.
Menurut Ganjar, kader PDIP merupakan sosok yang tak mudah lemah saat menghadapi persoalan karena mereka sangat solid dan kuat.
Hal ini membuat siapa pun tak akan mampu memecah bela tali persaudaraan di antara mereka.
"Barang siapa memecah partai ini, anda berlawanan dengan banteng," tegas Ganjar.
Sebelumnya, pada Rabu (18/10), Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengatakan bahwa partai berlambang banteng moncong putih itu tak pecah kongsi dengan Presiden Jokowi.
Hal itu disampaikan Puan sebelum pengumuman bakal cawapres Ganjar Pranowo di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu lalu.
Ganjar Pranowo menyatakan bahwa para kader militan PDI Perjuangan tidak boleh cengeng menghadapi persoalan menjelang Pilpres 2024.
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral