Ganjar Beber Kiat Jateng Raih Pelayanan Satu Pintu Terbaik
jpnn.com, JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) memberikan penghargaan pelayanan terpadu satu pintu (PTSP) terbaik tingkat provinsi, kabupaten, dan kota; kawasan ekonomi khusus (KEK); serta kawasan perdagangan bebas dan pelabuhan bebas (KPBPB).
Sebelumya, BKPM menyurvei 565 PTSP di seluruh Indonesia. Dari 565 PTSP yang ada, hanya enam persen yang masuk kategori bintang tiga alias PTSP dengan pelayanan terbaik.
Bahkan, ada sekitar 280 PTSP yang tidak masuk kualifikasi pelayanan yang baik.
Penyelenggara PTSP terbaik tingkat provinsi diraih Dinas Penanaman Modal Provinsi Jawa Tengah.
Sementara itu, PTSP terbaik tingkat kota diraih Dinas Penanaman Modal Kota Pekanbaru dan tingkat kabupaten diraih Dinas Penanaman Modal Kabupaten Siak.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan, penghargaan yang diperoleh merupakan hasil dari perjuangan panjang yang dilakukan Pemprov Jateng dalam memperbaiki sistem pelayanan perizinan.
”Beberapa syarat yang bisa diringkas dan proses waktunya bisa dipercepat. Kami juga memberikan pendampingan. Jadi, jika ada orang mau investasi ke Jateng dan bingung, kami dampingi apa yang harus dilakukan,” ucap Ganjar, Kamis (12/7).
Provinsi Jawa Timur meraih penghargaan penyelenggara PTSP terbaik kedua setelah Jateng.
Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) memberikan penghargaan pelayanan terpadu satu pintu (PTSP) terbaik tingkat provinsi
- Dambakan Pembangunan di Jateng, Pemuda Solo Dukung Luthfi-Taj Yasin
- Tertarik Berinvestasi di Jateng, Kaesang: Duitku Akeh, Tenang Wae
- Ahmad Luthfi: Jawa Tengah Butuh Pemimpin yang Bisa Hubungkan Semua Kalangan
- PHI Segera Luncurkan Serentak 10 Hotel di Jawa Tengah
- Nana Sudjana Sebut Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Kebakaran Hebat Melanda Pasar Gubug Grobogan, Penyebabnya Belum Diketahui