Ganjar Bercerita Momen Diumumkan Bu Mega jadi Bacapres 2024: Saya Gemetar

jpnn.com - JAKARTA - Ganjar Pranowo menceritakan momen saat dirinya diumumkan sebagai Bakal Calon Presiden atau Bacapres 2024 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada 21 April 2023 lalu.
Gubernur Jawa Tengah yang menjabat dua periode ini mengaku gemetar saat diumumkan sebagai Bacapres 2024 dari PDIP oleh putri Proklamator Kemerdekaan RI Soekarno atau Bung Karno itu.
“Saya gemetar saat itu,” kata Ganjar saat berpidato dalam acara deklarasi Relawan Gapura Nusantara di Klub Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (10/6).
Mantan wakil ketua Komisi II DPR ini mengaku hanya orang biasam dan terlahir bukan dari kalangan elite, sehingga dia merasa bergetar saat diumumkan sebagai Bacapres 2024 dari PDIP.
“Karena saya persis dengan bapak, ibu, saya orang biasa saja," ungkapnya dalam acara tersebut.
Ganjar pun bercerita soal perjalanan hidupnya bahwa dia merupakan anak dari seorang anggota Polri berpangkat letnan satu.
Dia mengaku semasa kecil hingga muda harus berjuang bersama demi memenuhi kebutuhan sendiri.
"Jadi, kami tidak hidup dalam keenakan dan kemewahan, tidak sama sekali," katanya.
Ganjar Pranowo mengaku gemetar saat diumumkan sebagai Bacapres 2024 dari PDIP oleh Bu Mega.
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku
- Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya