Ganjar Beri Pendidikan Pancasila Untuk Siswa Lewat Program Gubernur Sambang Sekolah
jpnn.com, GROBOGAN - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo memberikan pendidikan Pancasila kepada siswa sekolah. Dia menyebut nilai Pancasila bisa diterapkan dari hal kecil seperti saling tolong menolong.
Hal itu dikatakan Ganjar saat melaksanakan program Gubernur Sambang Sekolah bertajuk ‘Generasi Benteng Pancasila Cerdas Bermedia, Konsisten Berbudaya, dan Anti Hoaks’ di SMA 1 Negeri Kradenan, Kabupaten Grobogan, Kamis (15/6).
“Kalau ke sekolah salah satu temannya menjemput dan kemudian jalan bareng, yang naik motor dia nyamperin temannya. Tolong menolong yang menunjukkan nilai-nilai kebaikan yang ada di masyarakat,” kata Ganjar dalam siaran persnya, Kamis (15/6).
Ganjar mengatakan kebaikan-kebaikan itu akan melahirkan rasa kepedulian satu dengan yang lain. Sehingga ada rasa saling menjaga dari hal-hal buruk seperti pergaulan bebas, intoleransi, hingga paham-paham radikalisme.
Oleh karena itu, Ganjar menekankan pentingnya pemberian pendidikan Pancasila di sekolah-sekolah agar semua siswa dapat memahami dan mempraktekkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.
Ganjar pun meminta pihak sekolah untuk memberikan pendampingan terbaik kepada para siswa. Terlebih para siswa tentu punya bakat dan passion tersendiri menuju cita-citanya.
“Harus yakin mewujudkan Indonesia Emas 2045. makanya harus kita arahkan, sekolah dan gurunya juga harus mengarahkan untuk mengeluarkan seluruh bakat dari siswa-siswa,” kata Ganjar.
Dalam kesempatan itu, Ganjar mengaku senang karena banyak siswa yang memahami dan mau mempraktekkan nilai-nilai pancasila. Ganjar berharap kebaikan ini menular sehingga Indonesia menjadi penuh kehangatan.
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo memberikan pendidikan Pancasila kepada ratusan siswa di Grobogan.
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya