Ganjar dan Maruarar Sirait Meraih Penghargaan Detikcom Awards 2023

Ganjar dan Maruarar Sirait Meraih Penghargaan Detikcom Awards 2023
Ganjar Pranowo meraih penghargaan pada Detikcom Awards 2023. Foto: Source for JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Ganjar Pranowo dan Maruarar Sirait meraih penghargaan pada Detikcom Awards 2023.

Ganjar Pranowo yang juga merupakan bakal calon presiden (bacapres) 2024 itu meraih penghargaan kategori Pendongkrak Kualitas Pendidikan Keluarga Miskin. 

Sementara, Maruarar Sirait meraih penghargaan Tokoh Penggerak Kepemudaan dan Olahraga.

Pemberian penghargaan itu dilakukan di Java Ballroom Hotel The Westin Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (21/9) malam dalam kegiatan yang mengangkat tema Adapt & Transform for an Era of Change. 

Ini merupakan penghargaan bergengsi yang diberikan kepada individu, merek, perusahaan, dan lembaga di Indonesia yang telah memberikan kontribusi luar biasa di berbagai bidang. 

Sebagai proses penilaian setiap kategori dilakukan dengan proses yang ketat dan transparan.

Sejumlah kriteria menjadi pertimbangan dalam menentukan para penerima penghargaan mulai dari inovasi, dampak, kualitas, relevansi, hingga keberlanjutan. 

Adapun proses penilaianan dilakukan oleh Tim Komite Asesment dengan metode analisis kuantitatif dan kualitatif, metode polling, survei, dan FGD melibatkan 1.000 pembaca sebagai responden untuk mencari tokoh, merek, atau lembaga yang adaptif dan bertransformasi di era perubahan. 

Ganjar Pranowo dan Maruarar Sirait meraih penghargaan Detikcom Awards 2023. Ini merupakan penghargaan bergengsi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News