Ganjar Diskusikan Masa Depan Bangsa Bareng Ratusan Alumni HMI
jpnn.com, JAKARTA - Bacapres 2024 Ganjar Pranowo menghadiri Forum akademisi alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Jaringan Indonesia (JARI) di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Kamis (12/10).
Mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu diundang secara khusus sebagai bakal calon presiden yang dinilai punya semangat yang sama.
Forum akademisi alumni HMI Jaringan Indonesia (JARI) adalah forum ilmiah yang digagas oleh Jaringan Indonesia (JARI).
JARI sendiri merupakan komunitas alumni HMI lintas generasi yang beranggotakan dari berbagai latar belakang profesi, mulai dari akademisi, politisi, birokrat, pengusaha, seniman, dan lain sebagainya.
Dalam kesempatan itu, politikus berambut putih berdiskusi dengan sebanyak 300 akademisi, yang berasal dari 50 perguruan tinggi negeri, 25 perguruan tinggi swasta, dan 15 universitas Islam negeri di seluruh Indonesia.
Para akademisi ini terdiri dari guru besar dan doktor dengan posisi dan jabatan meliputi rektor, wakil rektor, dekan, kepala program studi, kepala jurusan, kepala pusat studi, dan lain sebagainya.
Koordinator Nasional Jaringan Indonesia, Taufiq Hidayat mengatakan gagasan Ganjar Pranowo dalam membangun Indonesia ke depan selaras. Sehingga kali ini, dilakukan diskusi secara terbuka dengan Ganjar.
"Nah, pada hari ini kami tampilkan dalam satu forum diskusi membuka rahasia sebenarnya ini tantangan dari Pak Ganjar sendiri. Kalau model deklarasi itu sudah enggak zaman. Saya ekspose gagasan saja terus di-challernge," katanya.
Bacapres 2024 Ganjar Pranowo mendiskusikan masa depan bangsa Indonesia bersama ratusan alumni HMI.
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya