Ganjar Kucurkan Rp 12,75 Miliar Untuk Pembangunan Tanggul di Pekalongan
Ganjar pun memperingatkan pihak kontraktor dan pengawas untuk memperbaiki kekurangan yang ada, agar bantuan yang diberikan benar-benar optimal pengerjaannya sehingga hasilnya akan lebih bermanfaat.
“Kami titip kontraktor dan pengawas untuk diawasi karena ini anggarannya besar dan dibantu pusat, maka tolong hasilnya yang baik. Beberapa hasil yang kurang baik saya minta direvisi," ungkap Ganjar.
Anah selaku salah satu warga Desa Pandan Arum mengaku rumahnya sudah tidak kebanjiran lagi setelah dibangun tanggul.
Dia menceritakan sebelum dibangun tanggul, rumahnya selalu kemasukan air jika terjadi banjir rob. Dia khawatir jika intensitas hujan tinggi, air dari pantai utara akan meluap.
"Alhamdulillah enggak banjir lagi. Sebelumnya banjir terus, banjir meluap malah masuk rumah. Sekarang alhamdulillah sudah dibendung," ujar Anah. (cuy/jpnn)
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengucurkan dana sebesar Rp 12,75 miliar untuk pembangunan tanggul di Pekalongan. Tujuannya untuk mencegah banjir rob.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Ditarget Dua Pekan, Nana Sudjana Gerak Cepat Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Jamin Keselamatan Kerja, Penjabat Gubernur Jateng Pastikan Petugas Adhoc Dalam Pilkada Terdaftar BPJS Ketenagakerjaan
- DPR Apresiasi Penjabat Gubernur Jateng Atas Respons Soal Isu Netralitas Kades dan Lurah