Ganjar-Mahfud Menjadikan Ekonomi Biru sebagai Salah Satu Program Andalan
jpnn.com - JAKARTA - Pasangan Calon Presiden-Calon Wakil Presiden, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, fokus pembangunan ekonomi biru di Indonesia.
Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud MD Chico Hakim menjelaskan hal itu telah tertuang dalam okumen visi-misi pasangan tersebut.
"Ekonomi biru bakal jadi salah satu misi yang ingin diwujudkan pasangan Ganjar-Mahfud jika terpilih," Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud MD Chico Hakim dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (13/11).
Ada delapan program unggulan Ganjar–Mahfud yang disiapkan untuk mewujudkan misi tersebut.
Pertama, mengakselerasi 11 potensi maritim, semisal mendorong potensi perikanan tangkap, mendongkrak produksi perikanan budi daya, membangun industri pengolahan hasil perikanan, industri bioteknologi kelautan, menangkap potensi pertambangan dan energi di laut, dan memperkuat potensi sumber daya alam nonkonvesional.
Kedua, penangkapan ikan terukur berbasis kuota dan zonasi.
Ketiga, tata kelola laut yang inklusif dan berkelanjutan.
Keempat, program maritim unggul (MU) yang utamanya mendorong peningkatan konektivitas maritim.
Ganjar-Mahfud fokus mewujudkan salah satu misi mereka, yakni pembangunan ekonomi biru jika terpilih sebagai capres-cawapres.
- Menko Airlangga Terima Kunjungan Dubes Tiongkok, Bahas Program 'Two Countries Twin Parks'
- Pilpres Makin Panas, Banyak Warga Amerika Pengin Pindah Negara
- Prabowo Resmikan Gerakan Solidaritas Nasional, Ini Tujuannya
- Kompak, Yoyok-Joss Usung Konsep Bocahe Dewe di Debat Perdana Pilkada Kota Semarang
- Maruarar Sirait Nilai Pemilih Anies & Ganjar juga Yakin kepada Kepemimpinan Prabowo
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng