Ganjar Milenial Edukasi Anak Muda Untuk Lebih Peduli Lingkungan dengan Menanam Pohon

jpnn.com, SAMARINDA - Sukarelawan Ganjar Milenial Center (GMC) memberikan edukasi kepada pemuda untuk lebih peduli terhadap lingkungan.
Kegiatan itu dibarengi dengan penanaman pohon yang diadakan di Hulu Sungai Karang Mumus, Jalan Muang Ilir, Muang Ilir Utara, Kelurahan Lempake, Kecamatan Samarinda Utara, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Koordinator Wilayah (Korwil) GMC Kaltim, Muhammad Sadly Jaya mengatakan kegiatan itu diikuti ratusan pemuda dari berbagai wilayah.
"Kami ingin menunjukkan bahwa GMC bukan hanya sekadar sukarelawan, tetapi juga milenial yang peduli dengan isu-isu lingkungan. Kami ingin berkontribusi dalam menciptakan generasi muda yang cerdas dan bertanggung jawab terhadap alam," ujar Jaya dalam siaran persnya, Selasa (21/11).
Salah satu tempat yang menjadi saksi dari kegiatan menanam pohon dan edukasi alam adalah Muang Ilir, Sungai Karang Mumus.
Adapun jarak yang ditempuh dari pusat kota ke lokasi dengan jarak 20 KM. Masing-masing peserta menggunakan kendaraan masing-masing.
Setelah sesi diskusi, para peserta melanjutkan aksi penanaman pohon yang berada di pinggir SKM, dengan jarak 500 meter dari posko GMSS SKM. Mereka menanam berbagai macam bibit pohon yang masih baru ini.
Kemudian, para peserta melanjutkan dengan sesi foto bersama. Dan akhir sesi, makan bersama. Sesampainya di penghujung acara, tim GMC mempersilahkan peserta pulang masing-masing.
Sukarelawan Ganjar Milenial Center mengadakan edukasi kepedulian lingkungan dan menanam pohon.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Megawati Ultah ke-78, Kader PDIP Kasih Kado Berupa Gerakan Menaman Pohon
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia