Ganjar Pastikan Tol Semarang-Demak Siap Digunakan Saat Libur Nataru
Rabu, 07 Desember 2022 – 12:31 WIB
"Tadi saya coba lewat dari sana sampai dengan titik pintu masuk tol ini, alhamdulillah lalu lintas lancar. Yang kemarin mengerikan (macet) itu bisa terurai," terangnya.
Politikus PDIP ini berharap, pengerjaan proyek Tol Semarang-Demak dapat maksimal.
"Mudah-mudahan finishingnya ini akan bisa lebih bagus," harap pria 54 tahun ini.
Sebagai informasi, Tol Semarang-Demak memiliki panjang 26,95 km yang dibangun dalam 2 seksi melalui skema Kerja Sama Badan Usaha dengan Pemerintah (KPBU). Tol Semarang-Demak terintegrasi tanggul laut dengan struktur timbunan di atas laut yang diperkuat dengan matras bambu setebal 13 lapis.(chi/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Ganjar Pranowo mengatakan, tol Semarang-Demak akan dibuka pada 15 Desember 2022 mendatang.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
BERITA TERKAIT
- Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Cek Lembaga Penyalur BBM & LPG di Seluruh Wilayah
- Jelang Nataru, Kapal Tanker PIS Rokan & PIS Natuna Siap Perkuat Distribusi Energi Nasional
- ASDP Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali untuk Menyambut Natal dan Tahun Baru
- Anggota DPRD DIY Menolak Istilah Nataru
- Pastikan Kenyamanan Penumpang saat Liburan Nataru, Kapal PELNI Jalani Uji Petik
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo