Ganjar Pranowo Bisa Raih Banyak Dukungan dari Gen Z

jpnn.com, JAKARTA - Bacapres Ganjar Pranowo dinilai berpotensi meraup banyak suara generasi Z karena sering berkunjung ke kampus-kampus.
Sosialisasi di kampus memungkinkan Ganjar Pranowo berinteraksi dengan mahasiswa untuk menyampaikan gagasan.
"Interaksi para mahasiswa dengan generasinya akan sangat cair sehingga gagasan yang disampaikan melalui mahasiswa, akan tersampaikan kepada generasi seusianya," kata Politikus Partai Hanura Inas Nasrullah, Selasa (19/9).
Menurut Inas, kampus merupakan salah satu ladang suara bagi bacapres karena di sini jumlah generasi Z sangat banyak.
Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut jumlah mahasiswa di Indonesia pada 2023 mencapai 7,8 juta orang Sedangkan jumlah generasi Z di Indonesia di tahun yang sama ada 60 juta orang.
"Kampus adalah ladang suara baru yakni kaum gen Z yang jumlahnya cukup banyak, menurut Badan Pusat Statistik, " ujar Inas.
Inas mengatakan berdasarkan Pasal 280 ayat 1 huruf H Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu melarang penggunaan fasilitas pemerintah, tempat ibadah, dan tempat pendidikan untuk kampanye politik.
Namun, dalam penjelasan UU tersebut menyebutkan fasilitas pemerintah, tempat ibadah, dan tempat pendidikan bisa untuk kegiatan politik jika peserta pemilu hadir tanpa atribut kampanye.
Sosialisasi di kampus memungkinkan Ganjar Pranowo berinteraksi dengan mahasiswa untuk menyampaikan gagasan.
- Akademisi Sebut Hoaks Hambat Perkembangan Generasi Indonesia Emas 2045
- Ahli Kepemiluan Usul Ambang Batas Maksimal 50 Persen di Pilpres dan Pilkada
- KLB Gerindra Putuskan Prabowo Maju Capres 2029, Haryara Tambunan Merespons, Simak
- Nipis Madu - Juicy Luicy Berkolaborasi Rilis Jingle dan Challenge Spesial untuk Gen Z
- Waka MPR Eddy Soeparno Dukung Penuh Anak Muda Mengampanyekan Lingkungan Bersih
- Aplikasi Jagat Jadi Andalan Gen Z untuk Eksis di Dunia Nyata