Ganjar Pranowo Dorong UMKM Jateng Kebut Digital Marketing
jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Ganjar Pranowo terus membuktikan komitmennya dalam mendukung majunya UMKM Jawa Tengah.
Salah satunya dengan kerja sama menggandeng marketplace besar di Indonesia, GoTo dalam acara “Bangkit Bersama Jawa Tengah” baru-baru ini.
Ganjar mengapresiasi tingginya kepedulian dari pemilik marketplace tersebut terhadap UMKM.
Apalagi, lanjut Ganjar, kerja sama sebelumnya juga sudah pernah dilakukan. Ganjar berharap, UMKM di Jateng makin percaya diri untuk terus maju.
“Pengalaman-pengalaman selama ini sudah mendorong mereka untuk bisa punya metode baru dalam berjualan dan ternyata menjual melalui marketplace apalagi yang sudah unicorn begini ternyata cepet banget,” kata Ganjar
Dalam acara tersebut, hadir sejumlah UMKM di Jawa Tengah yang telah merasakan langsung peningkatan penjualan di tengah pandemi karena bergabung dengan marketplace.
UMKM tersebut antara lain Patrobas, Heritage Brass, Mbok Berek, bahkan toko kelontong lestari yang mengaku penjualannya meningkat drastis dan terbantu pemasarannya karena tak harus pergi ke pasar.
“Kami akan dorong untuk UMKM kita agar mereka menggunakan cara ini, dengan digital marketing agar mereka bisa tersebar ke mana-mana sambil nanti kami dampingi, mereka bisa kami latih,” kata Ganjar.
Gubernur Ganjar Pranowo mengapresiasi tingginya kepedulian pemilik marketplace terhadap UMKM Jateng
- Gandeng JakPreneur, Ridwan Kamil Bantu UMKM Jakarta Tembus Pasar Digital
- Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Nana Sudjana Sebut Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Temui Uskup Agung Jakarta, Ridwan Kamil Diminta Urus Fakir Miskin & Lingkungan
- Lewat Berkriyasi 2024, BKI Berkomitmen Selalu Hadir Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
- Hadirkan Layanan Makin Lengkap & Aman, SuperApp BYOND by BSI Siap Meluncur